Harga Fantastis Rumah Baru Jennifer Lawrence

j-law

Radio UNTAR – Selasa (28/10/2014) WOW!! Itu pasti kata yang akan keluar dari mulut Sobat Muda kalau SobMud tahu berapa harga rumah yang baru dibeli sama aktris cantik Jennifer Lawrence. Pemeran Katniss Everdeen di film trilogy Hunger Games ini , baru aja membeli rumah baru yang nantinya akan dipake khusus untuk berkumpul dengan para sahabat nya.

Rumah baru J-Law tersebut terletak di Los Angeles dengan harga yang sangat fantastis yaitu 7 juta Dollar Amerika atau kalau dikonversiin  nih , sekitar 84 Milyar Rupiah loh Sobat Muda. Rumah dengan luas 5500 m2 ini dilengkapi juga dengan berbagai fasilitas seperti ruangan gym , dapur , 5 kamar tidur , halaman belakang , dan gak ketinggalan ada kolam renang juga.

Setelah sukses dengan peran nya di film-film Box Office seperti  American Hustle , X-Men , Serena , dan The Hunger Games.  Sekarang ini Jennifer Lawrence sendiri sedang mempersiapkan fim terbarunya yang sebentar lagi akan dirilis yaitu The Hunger Games : Mocking Jay Part 1. (MN)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *