Radio Untar – (04/11//21). Bunga adalah salah tanaman yang membuat bumi kita indah, karena warna-warna nya yang sangat beragam dan unik. Bunga banyak sekali dijadikan hadiah sebagai kado dalam berbagai event seperti : ulang tahun, acara kelulusan, hari ibu, dan masih banyak lagi. Bunga sendiri sangat populer di kalangan para remaja perempuan karena dianggap cocok dengan image perempuan yang anggun dan menawan.
Bunga-bunga yang sering kita jumpai seperti : mawar, dahlia, lili. Namun, bagaimana jika ada bunga-bunga yang bentuknya sangat unik? Kalo Sobat Muda penasaran, yuk intip beberapa bunga langka dibawah ini :
- Snake’s Head Fritillary
Bunga unik yang satu ini memiliki nama latin fritillus yang artinya kotak dadu. Jika kita lihat dari bentuk nya saja sudah terlihat kalau bunga memiliki kulit seperti kotak kotak dadu, atau orang awam yang sekilas melihat bunga ini akan menganggap bunga ini memiliki kelopak seperti sisik ular.
Bunga ini termasuk bunga yang sangat cantik sekaligus unik. Berbeda dari bunga lainnya, bunga ini mekar ke bawah, yang membuat bunga ini seperti rumah para peri.
2. Night Blooming Cereus
Bunga dengan nama Night Blooming Cereus ini tinggal di padang pasir sedangkan di Indonesia bunga ini memiliki nama Wijaya Kusuma. Bunga yang satu ini memiliki warna dominan putih dan sedikit kuning di bagian tengah dan pinggir bunganya. Bunga ini memiliki kesan yang hangat mirip seperti bunga matahari. Tahukah Sobat Muda, kalau Sebagian besar orang rela menggelar pesta untuk merayakan bunga yang mekar hanya pada satu malam di bulan Juni atau Juli dalam satu tahun, atau untuk spesies tertentu, bisa beberapa kali dalam setahun loh.
3. Snap Dragon and the Skull
Bunga ini sepintas memiliki kesan yang menyeramkan karena berbentuk kepala tengkorak. Mungkin beberapa dari Sobat Muda mungkin mengira bunga ini cocok untuk halloween bukan? Bunga dengan nama Snap Dragin ini dikenal sebagai ‘Bunga Naga’ karena terlihat seperti kepala naga. Begitu bunga itu mati, ia akan meninggalkan kantong benih di belakang yang terlihat seperti tengkorak.
Bunga ini unik karena jika terkena tekanan, bunga ini akan bergerak sehingga beberapa orang awam akan melihat seolah-olah ada naga menutup dan membuka mulutnya. Ada rumor yang beredar kalau bunga ini memiliki kekuatan gaib karena ada rumor jika seseorang memakan bunga ini, orang tersebut akan tambah cantik dan awet muda. Kalo menurut kamu gimana
4. Buddhist Udumbara
Seperti namanya bunga ini mekar setiap 3000 tahun sesuai legenda Buddha. Menurut kepercayaan orang-orang bunga ini diyakini sebagai bunga keberuntungan yang dikirim dari surga.
Bunga buddhist udumbara ini ditemukan pada tahun 2010 oleh seorang biarawati dari Tiongkok. Meskipun sangat kecil, bunga-bunga ini memiliki aroma yang sangat wangi. Sunguh cocok jika bunga ini dijuluki bunga dari surga. Kalo Sobat Muda tertarik gak untuk melihatnya langsung?
SUMBER: CEA