Tampil Keren, Tidak Harus bikin Dompet Elo Kere!

Radio Untar – Rabu (30/10/2024). Hai Sobat Muda! Ada ga nih dari Elo yang mau jadi keren tapi takut karena berasumsi kalua keren harus mahal? Faktanya, engga loh Sobat Muda! Keren atau engga nya diri Elo itu tergantung dari cara pembawaan Elo bukan dari mahal atau engganya pakaian Elo. Nah, Sobat Muda gaperlu khawatir karena gue akan memberikan beberapa tips agar Elo bisa tampil keren tanpa bikin dompet Elo Kere!

Sumber : id.pinterest.com

Mulai dari Basic dulu!

Salah satu investasi terbaik buat Elo jika ingin tampil keren adalah pakaian dasar karena pakaian dasar tidak akan pernah kadaluarsa untuk dipakai sepanjang masa atau bisa disebut timeless. Beberapa pakaian dasar yang bisa gue rekomendasi ke Elo yaitu tentunya baju polos hitam dan putih, dan satu buah celana jeans warna hitam atau biru jika keduanya maka lebih bagus. Gue rekomendasikan ke Elo karena jenis pakaian tadi sangat mudah untuk Elo kombinasikan dengan apa yang Elo punya sekarang. Kunci dari pakaian dasar ini adalah felksibilitasnya yang bisa membuat Elo tidak harus sering membeli pakaian baru karena Elo juga tidak akan mudah bosan.

Sumber : midtrans.com

Manfaatkan momen Promo dan Diskon

Setiap menjelang musim tertentu atau hari raya biasanya brand fashion akan melakukan diskon yang lumayan banyak nih, Sobat Muda. Momen seperti natal, tahun baru, pergantian musim panas ke dingin atau sebaliknya, dan sebagainya bisa banget  Elo manfaatkan ketika ingin membeli pakaian baru. Selain diskon toko retail, Elo juga bisa selalu memantau toko e-commerce nih, Sobat Muda. Toko online juga tidak kalah kalua masalah diskon jika dibandingkan dengan toko retail. Terlebih lagi, di toko online Elo bisa dapat harga miring dan ditambah diskon.  Dengan ini gue yakin Elo bisa beli banyak barang tanpa menguras dompet Elo.

Sumber : franchisepedia.id

Thrifting

Nah, ini dia cara lain supa Elo bisa belanja banyak tanpa bikin kere. Thrifting atau bisa disebut belanja barang bekas bisa menjadi tambang emas bagi Elo bisa menemukan barang – barang keren dengan harga terjangkau. Tetapi, saran gue ketika Elo sedang Thrifing Elo harus lebih ekstra memilih barang yang ingin dibeli karena tidak semua barang yang ada di toko thrift masih layak atau kualitasnya terjaga dan utamakan juga harga yang Elo keluarkan dan kualitas yang didapat sebanding.

Sumber : bezzycopd.com

Menjaga Hygiene

Hygiene atau bisa gue sebut kebersihan diri Elo juga merupakan factor pendukun ketika Elo mau tampil keren. Elo tidak perlu memakai pakaian dan aksesoris yang full branded dari atas kepala sampai bawah kepala karena dengan Elo tampil simpel dan juga menjaga kebersihan Elo, Elo sudah jauh lebih keren dari orang yang tidak menjaga kebersihannya walaupun dia memakai pakaian full branded. Tips dari gue agar kebersihan Elo tetap terjaga adalah mandi minimal dua kali sehari, memakai deodorant dan parfum agar aroma Elo terjaga, dan juga rapihkan semua rambut yang ada di tubuh Elo mulai dari memilih potongan rambut yang tepat dan lain – lain. Hal sesimpel tadi itu sudah menunjang penampilan Elo secara keseluruhan baik pria atau wanita wajib menjaga kebersihan dan tubuh mereka.

Sumber: toestmaster.org

Percaya diri

Tips terakhir tapi tidak kalah penting adalah percaya diri. Tips ini tidak memerlukan biaya loh, Sobat Muda! Yaitu Elo harus bisa percaya akan diri sendiri kalau Elo itu keren. Dengan percaya diri, Sobat Muda bisa membuat penampilan Elo lebih menarik. Cara Sobat Muda membawakan diri lo di tempt umum, senyum, dan postur tubuh yang menandakan kepercayaan terhadap diri Elo terkadang lebih berpengaruh daripada penampilan Elo. Dengan kepercayaan diri Elo juga bisa membuat diri Elo menonjol dan menarik di mata Elo dan tentunya membuat Elo semakin keren.

Itu dia beberapa tips dari gue yang bisa bantu Elo level up penampilan Elo menjadi lebih keren tanpa bikin dompet Elo jadi kere. So, tampil keren gaharus mahal kan? Udah gaada nih alasan buat Elo stay disitu – situ aja, karena gue yakin Sobat Muda itu keren dengan cara Elo sendiri dan selalu bisa upgrade diri Elo menjadi yang lebih baik kedepannya.

(GF)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *