Kamu termasuk orang yang tidak sabar menunggu kemacetan dan sering membunyikan klakson mobil yang begitu kencang? Sobat Muda harus mulai berhati-hati deh karena bisa saja orang di sekitar kamu menjadi terganggu. Apalagi saat bertemu dengan orang yang sedang memiliki situasi yang buruk bahkan kejiwaannya terganggu. Pasti akan menjadi bencana besar untuk kamu.
Bencana tersebut datang kepada Rachel (Caren Pistorius) setelah dirinya membunyikan klakson kepada seorang pemuda yang bernama Tom (Russell Crowe). Sejak saat itu Rachel mengalami satu hari paling mengerikan dalam hidupnya. Siapa sangka ternyata Tom memiliki gangguan jiwa, bisa dikatakan sebagai psikopat. Tom tidak segan untuk membunuh orang yang ia benci bahkan anak kecil sekalipun.
Karena rasa sakit hati dan kebencian yang begitu besar, Tom terus meneror Rachel dan mengancam untuk membunuh siapa saja yang dekat dengan Rachel termasuk anaknya, Kyle (Gabriel Bateman). Rachel harus berjuang mati-matian untuk menyelamatkan putra dan orang-orang terdekatnya sebelum banyak korban jiwa berjatuhan. Sedangkan Tom adalah orang yang cerdik sehingga membuat terror yang ia buat penuh dengan kejutan.
Salah satu hal yang penulis suka dari film Unhinged adalah ide ceritanya. Ide cerita film ini sangatlah berhubungan dengan kehidupan sehari-hari ketika di jalan raya. Sering kali orang tidak sabar sehingga mengatakan dan melakukan hal-hal buruk yang dapat membuat orang lain sakit hati. Dalam film ini mengajarkan bahwa cobalah untuk bersabar saat berkendara. Jangan membunyikan klakson mobil sehingga menimbulkan polusi suara. Pasti kamu tidak suka diburu-buru dengan klakson bukan?
Kamu tidak pernah tahu orang yang menjadi lawan bicaramu adalah orang baik atau bukan sehingga berhati-hatilah saat menasihati. Mungkin dapat diatasi dengan menegur secara sopan sehingga orang yang dimaksud juga akan menghormati dan menerima teguran kamu. Bayangkan saja jika suatu hari nanti kamu bertemu orang seperti Tom, kira-kira apa yang akan kamu lakukan? Lari? Lapor polisi? Bagaimana jika kamu sedang sendirian dan tidak dapat melapor polisi? Penulis tidak dapat membayangkan jika suatu saat nanti akan berada dalam posisi Rachel.
Film yang disutradarai oleh Derrick Borte ini menampilkan terror yang berkelas. Tidak semata-mata menegangkan tetapi juga seru dan asyik untuk diikuti dari awal sampai akhir film. Meskipun terlihat ada sedikit adegan yang disensor tetapi tetap tidak mengurangi nuansa brutal. Dengan mimik muka yang seram dan perawakan yang sangat besar, Russell Crowe berhasil memerankan salah satu tokoh psikopat “tergila” yang pernah penulis saksikan di film. Russell sangat menjiwai karakter Tom, terlihat dari caranya membunuh semua korbannya dalam film ini.
Gabriel Bateman juga hadir mengesankan. Pembawaannya di film ini mengingatkan penulis saat Gabriel bermain di film Child’s Play yang rilis pada tahun 2019 lalu. Saat ia berperan sebagai seorang anak laki-laki yang mengalami teror mengerikan bersama ibunya.
Selain dibintangi oleh Russell Crowe, Caren Pistorius dan Gabriel Bateman. Film ini juga dibintangi oleh Jimmi Simpson, Austin P. McKenzie dan Michael Papajohn.
Jika kamu suka dengan film Thriller yang dibumbui dengan banyak darah, film Unhinged sangat cocok untuk kamu. Film Unhinged dapat kamu saksikan di jaringan Cinema XXI mulai tanggal 25 Februari 2021. Jangan lupa untuk selalu menerapkan protokol kesehatan yang ketat sehingga Sobat Muda dapat merasakan #NontonAmanDiXXI. (MSTE)