Radio UNTAR – Rabu(23/09/2015) Penyanyi kondang asal Indonesia yang bernama Tulus sedang bersedih nih Sobat Muda. Alasannya gajah kesayangannya ditemukan telah meninggal pada Jumat lalu (18/9/2015) di Taman Nasional Bukit Barisan, Lampung. Nama gajah itu adalah Yongki. Yongki sendiri pernah membantu proses shooting video klip lagu Tulus yang berjudul ‘Gajah’. Kabarnya Yongki dibunuh dengan racun lalu diambil gadingnya.
“Saya amat sangat mengecam. Saya rasa semua manusia yang punya hati nurani bila melihat binatang dibegitukan pasti akan mengecam” Kata Tulus dengan sedih.
Tulus mengungkapkan bahwa ia memiliki kedekatan dengan Yongki karena ia yang membuka jalan di hutan Lampung. Oleh karena itu, begitu mendengar kematian Yongki, Tulus pun merasa sedih bercampur marah. Apalagi Yongki dibunuh dengan racun dan diambil gadingnya. Hal itu yang membuat Tulus semakin kesal.
Kabarnya untuk menghormati Yongki dan pihak WWF Indonesia, yang membantu proses shooting video klip lagu ‘Gajah’. Tulus akan mempersembahkan penghargaan-penghargaan yang diraihnya dalam Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2015 untuk Yongki dan WWF Indonesia.
Yongki adalah gajah jinak berumur 35 tahun yang tinggal di Posko Pemantauan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan, Willayah Pemerihan, Lampung Barat. Tragedi meninggalnya Yongki terjadi pada Jumat pukul 4 pagi. Kabarnya posko itu disatroni oleh sekelompok pencuri yang serta-merta meracuni Yongki hingga tewas lalu diambil gadingnya.
Kematian Yongki meninggalkan luka mendalam bagi banyak kalangan bahkan sampai-sampai di media sosial terdapat #RIPYongki.
(CM : sumber)