Radio UNTAR (27/11/2019) – Buat Sobat Muda yang suka dengan genre buku maupun film detektif pasti engga asing dengan nama-nama, seperti Sir Arthur Conan Doyle, Agatha Christie, maupun Aoyama Gosho. Mereka berhasil menciptakan tokoh detektif yang populer di antaranya Sherlock Holmes, Hercule Poirot, dan Detektif Conan. Di bulan Desember ini, Lionsgate akan menghadirkan film bertema drama kriminal berjudul Knives Out. Filmnya sendiri ditulis, diproduseri, dan disutradarai oleh Rian Johnson yang sebelumnya dikenal melalui Star Wars: The Last Jedi tahun 2017. Dikatakan sebagai versi modern dari genre misteri pembunuhan detektif, film ini mengusung tema pertemuan keluarga yang berujung konflik, setelah kematian seorang kepala keluarga sehingga seorang detektif datang untuk menyelidiki. Film ini menghadirkan sejumlah bintang ternama di antaranya Daniel Craig, Chris Evans, Ana de Armas, Jamie Lee Curtis, Michael Shannon, Don Johnson, Toni Collette, Lakeith Stanfield, Katherine Langford, Jaeden Martell, dan Christopher Plummer.
Diceritakan bahwa detektif Benoit Blanc (Daniel Craig) disewa untuk menyelidiki kematian novelis kriminal kaya bernama Harlan Thrombey (Christopher Plummer), yang meninggal pada malam ulang tahunnya yang ke-85. Kemudian semua anggota keluarga Thrombey berkumpul di rumahnya mulai dari putri tertua Harlan Linda (Jamie Lee Curtis) dan suaminya Richard (Don Johnson); Putra Harlan, Walt (Michael Shannon), istrinya Donna (Riki Lindhome) dan putra mereka Jacob (Jaeden Martell); Menantu Harlan, Joni (Toni Collette) dan putrinya Meg (Katherine Langford); serta perawat yang juga teman Harlan, Marta (Ana de Armas). Putra Linda dan Richard yang bernama Ransom (Chris Evans) tiba tepat waktu pada saat pembacaan surat wasiat. Meskipun Letnan Elliot (LaKeith Stanfield) dengan cepat memutuskan bahwa kematian Harlan merupakan bunuh diri, detektif Blanc yakin bahwa terdapat lebih banyak hal yang terjadi pada keluarga Thrombey sehingga dia bertekad untuk mengungkap kebenaran dibalik peristiwa ini.
Terlihat jelas bahwa Johnson sangat ahli membuat penonton fokus pada detail sederhana sepanjang film Knives Out. Film ini memiliki standar yang cukup untuk genre misteri pembunuhan pada umumnya (Di adegan awal, malam pembunuhan diceritakan sangat singkat lalu misteri itu perlahan-lahan terurai seiring berjalannya film). Sang sineas sangat cermat dalam membangun serta menempatkan twist (kejutan), semua diletakkan pada tempatnya sehingga penonton tidak menyadarinya. Jika Sobat Muda termasuk penonton yang cerdik, apalagi senang menyelesaikan suatu plot misteri pembunuhan sebelum film berakhir, mungkin akan menyadari setiap petunjuk yang muncul, tetapi Johnson menggunakan petunjuk tersebut untuk membuat para penonton menebak-nebak. Seperti halnya karakter detektif Benoit Blanc yang mencoba menyusun setiap potongan petunjuk, diperankan oleh Craig yang sangat teatrikal dengan aksen yang sangat khas juga sehingga seluruh keterlibatannya dalam kasus ini menciptakan misteri sekunder bagi kematian Harlan. Secara keseluruhan, Knives Out merupakan panggung luar biasa bagi Johnson sebagai penulis dan sutradara, terlihat sangat jelas keahliannya yang luar biasa dalam membuat cerita film ini.
Dalam sebuah film yang memiliki karakter dengan berbagai latar belakang, sosok Blanc yang diperankan oleh Daniel Craig merupakan sosok yang membuat penonton bersemangat, meski sosok Marta yang diperankan oleh Ana de Armas lebih banyak ditampilkan sebagai protagonis di film tersebut. Penampilan luar biasa Ana de Armas berhasil menjadikan Marta karakter yang paling netral di film Knives Out, berbeda jauh dengan anggota keluarga Thrombey yang lebih sombong. Joni yang diperankan oleh Collette juga tampil menarik, selalu mengungkapkan kalimat yang mengejutkan, sebagaimana Linda yang diperankan oleh Jamie Lee Curtis merupakan sosok wanita yang lebih mengesankan. Sementara itu, Shannon memberikan suatu ancaman melalui karakter Walt, hal ini sangat dibutuhkan untuk menambah variasi karakter, dan Richard yang diperankan oleh Don Johnson merupakan stereotip orang kulit putih yang kaya. Chris Evans tampil dengan sosok yang agak berandal sebagai Ransom, menampilkan akting yang berbeda setelah kepergiannya dari Marvel Cinematic Universe. Karena begitu banyak karakter, beberapa pemain lain engga mendapatkan banyak porsi tampil (Stanfield, Langford dan Martell khususnya), karena karakter mereka sebagian besar digunakan untuk memajukan plot. Namun, hal ini umum terjadi dengan karakter sebanyak ini, tetapi setidaknya setiap orang mendapat satu momen untuk tampil apik.
Dalam Knives Out, Rian Johnson menulis dan mengarahkan cerita misteri pembunuhan dengan banyak twist dan pengecoh – dan ia menyetujuinya. Dengan bantuan para pemain yang sangat berbakat, Johnson membuat sebuah karya yang sangat menghibur sebagai bagian dalam filmografinya. Lebih jauh, Knives Out memberikan salah satu pengalaman film paling menyenangkan di tahun 2019, membuat penonton terlibat dan menebak-nebak tentang misteri kasus ini hingga akhir, sementara para pemain menawarkan penampilan luar yang layak mendapat pujian dari penonton. Karena itu, Knives Out adalah film yang wajib ditonton, terutama bagi penggemar karya Johnson dan misteri pembunuhan. Film ini mungkin tidak memerlukan teknologi IMAX yang maksimal, tetapi tentu saja sangat layak ditonton di bioskop yang mampu menampung sangat banyak penonton. Dan, tentu saja, para penonton engga akan ke toilet sepanjang pemutaran film supaya tidak terganggu memahami cerita yang berliku-liku ini.
Setiap aspek dari Knives Out – mulai dari penyutradaraan Johnson dan penampilan Daniel Craig dengan logat yang khas hingga skor yang memuaskan dan desain set yang rumit – semuanya hadir untuk membentuk cerita misteri pembunuhan yang sangat indah ini. Knives Out berhasil menggabungkan keceriaan mencari petunjuk dalam misteri pembunuhan yang berbeda serta dibuat dengan cermat, ditambah sisipan beberapa komentar tentang berbagai hal, mulai dari cerita detektif hingga politik Amerika modern, semuanya berhasil membuat Johnson bersinar. Akhir kata, Knives Out merupakan sebuah mahakarya kriminal yang sangat menyenangkan. Ayo Sobat Muda, bulan Desember 2019 siap-siap menyelidiki film Knives Out di bioskop kesayanganmu! (DN)