Gathering Kumpulan Kolektor Film

Radio UNTAR – Rabu (06/11/2019). Sobat Muda pasti mempunya hobi atau terbiasa yang dilakukan yang pastinya bisa membuat kita senang dan memiliki kepuasan tersendiri jika kita melakukanya, tidak terkecuali teman-teman pencita film yang terkumpul dalam KKF atau “Kumpulan Kolektor Film”. Disini semua orang dapat bersama-sama melengkapi koleksi filmnya.

KKF mulai terbentuk dari pertemanan di jejaring media sosial Facebook, berawal dari salah seorang mengunggah koleksi filmnya, memancing kolektor film lainnya melakukan hal yang sama. Sehingga terbentuklah grup Facebook yang berisi para kolektor film, ini adalah awal mula KKF terbentuk.

Sudah delapan tahun, KKF terus berubah dari tahun ke tahun dari perubahan logo yang terjadi tiga kali dan mulai terbentuknya syarat untuk menjadi anggota KKF, tentu syarat yang ada tidak terbentuk secara kebetulan melainkan karena adanya penipu yang bergabung di dalam grup Facebook KKF, dengan mengambil gambar koleksi film dari grup KKF kemudian digunakan sebagi gambar barang yang akan dijual.

Selama tiga tahun terakhir ini KKF selalu mengadakan gathering yang bertujuan untuk silahturahmi dan bertemu langsung. Gathering pada tahun ini adalah gathering ketiga yang diadakan di salah satu hotel di Jakarta. Gathering pertama diadakan di Jakarta dan gathering kedua diadakan di Surabaya. Adapun beberapa kegiatan di Gathering KKF ini adalah makan siang, membahas film, games, dan lelang film.

Makan siang bersama terasa hangat dan penuh dengan perbincangan seputar film, di sela-sela makan, banyak dari peserta gathering saling membeli ataupun bertukar film yang mereka miliki. Setelah makan peserta dibagikan dua buah kartu yang bergambar YES dan NO di sini MC yang juga adalah anggota KKF yaitu Arnold dan Nayla menunjukan gambar film dan peserta memberi respon dengan YES berarti suka dan NO berarti kurang suka, lalu memberi alasan atas jawaban tersebut.

 

Games yang ada di acara ini juga tidak jauh-jauh dari film, MC memberikan beberapa potongan gambar dan peserta menebak film yang berkaitan dengan potongan gambar. Games yang lain adalah mendengarkan lagu dan menebak film apa yang berkaitan dengan lagu tersebut. Setiap peserta sangat antusias dengan setiap games yang ada dan berusaha menjadi pemenang karena setiap kali mereka menjawab benar mereka akan mendapat hadiah menarik.

Acara yang paling menarik dan seru adalah lelang film. Lelang dibuat dalam beberapa sesi dan semakin lama film yang ditawarkan semakin bagus dan peserta semakin berani membeli dengan harga mahal. Semua uang yang terkumpul dalam lelang tersebut akan disumbangkan kepada yayasan sosial yang membutuhkan. Sehingga KKF tidak hanya bermanfaat untuk anggotanya saja melainkan berdampak juga untuk masyarakat. 

Seru dan keren banget Gathering Kumpulan Kolektor Film. Wadah untuk menyalurkan hobi dan menambah relasi, buat kamu yang suka koleksi film cocok banget gabung di Gathering Kumpulan Kolektor Film.

(JJ)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *