A Shaun the Sheep Movie Farmageddon : Petualangan Domba dan Alien Lucu yang Tersesat

Radio UNTAR – Minggu (29/09/2019) Hello Sobat Muda, buat elo yang ingin nonton film kartun yang seru banget, tapi juga memiliki kisah sedih didalamnya. Gue ada rekomendasi salah satu film yang bisa ditonton karena oke banget dan harus banget dilirik, yaitu A Shaun The Sheep Movie : Farmageddon. Film ini adalah film animasi yang akan tayang pada tanggal 27 September 2019 dengan genre komedi, sci-fi, petualangan kedua yang diproduksi oleh Aardman Animations. Film animasi ini menggunakan metode stop motion yang disutradarai oleh Will Becher dan Richard Phelan. A Shaun The Sheep Movie : Farmageddon diperankan oleh Justin Fletcher, John Sparkes, Kate Harbour, Amalia Vitale dan artis-artis berbakat lainnya.

Film ini adalah sekuel yang berdiri sendiri untuk Shaun the Sheep Movie (2015). Setelah dirilisnya A Shaun The Sheep Movie 1, rencana untuk sekuel sudah dimulai pada tahun 2015. Akan tetapi, A Shaun The Sheep Movie : Farmageddon secara resmi mulai diproduksi setelah produksi film Early Man (2018). Pada tahun 2007 November 2018, Richard Starzak diumumkan untuk kembali sebagai sutradara, film ini kemudian diumumkan akan disutradarai oleh Becher dan Phelan. A Shaun the Sheep Movie: Farmageddon dijadwalkan rilis pada 18 Oktober 2019 di Britania Raya, Inggris.

Dalam film ini menceritakan tentang pertemuan antara hewan berbulu, yaitu para domba dengan makhluk asing, yaitu alien dari luar angkasa. Adegan yang berawal dari kehidupan Shaun dan teman-teman dombanya, hingga bertemu dengan alien lucu yang memiliki kekuatan spesial. Kedatangan alien tersebut membuat keributan karena menabrak tanah di dekat Mossy Bottom Farm, tapi sayangnya ia tersesat dari rumahnya di luar angkasa dan domba-domba harus menemukan cara untuk mengembalikan alien kecil ke rumahnya agar tidak terjadi invasi alien yang disebut sebagai Farmageddon. Keceriaan dicampur rasa iba karena kerinduan sang alien kecil Lu-la dengan orang tuanya, menambah keseruan dari film A Shaun the Sheep : Farmageddon.

Ketika Lu-La, alien yang nakal dan menggemaskan dengan kekuatan menakjubkan datang ke peternakan, Shaun ingin memiliki kesempatan untuk bersenang-senang bersama alien imut Lu-la dengan kekuatannya yang luar biasa. Ada berbagai momen Shaun lewati bersama dengan Lu-la, keceriaan tak terbendung dari kedua makhluk yang berbeda jenis ini. Namun, mereka harus menjalani misi untuk mengirim Lu-la kembali pulang sebelum orang jahat dalam organisasi gaya hitam menangkapnya dan juga mereka harus menjaga Mossy Bottom Farm sebelum semuanya terlambat. Apakah Shaun, Bitzer dan kawananannya dapat menghindari Farmageddon di Mossy Bottom Farm sebelum semuanya terlambat? Apakah misi untuk mengirim Lu-la kembali pulang berhasil?

Hayo siapa yang penasaran nih sama keseruan cerita film dari Shaun the Sheep : Farmageddon? Gue sih sangat merekomendasikan buat elo banget nih. Selain alurnya yang ringan, coba deh tes bareng sama temen atau gebetan yang elo ajak nonton untuk tahan tawa, gue jamin engga bisa! Karena memang dari episode animasi yang biasa ditayangkan di channel televisi udah enggak nahan banget buat ketawa, gimana kalau movie 2 jam nya ya? Apalagi ada alien lucu yang bikin pikiran elo yang mau meledak langsung hilang seketika, saat melihat kekonyolan yang dia buat. Ngomong-ngomong nih Sobat Muda, kalo elo enggak punya gebetan, elo juga bisa mengajak adik kecil atau mungkin adik pacar bahkan adik mantan buat nonton bareng, kali aja bisa balikan! #Lohh. Enggak cuma anak kecil loh, tapi pelajar dan mahasiswa sampai orang tua juga wajib buat nonton film ini, di jamin ketawa dengan aksi konyol Shaun, Lu-la, dan para kawanan domba. Jangan lupa untuk menangkap makna-makna yang bisa elo ambil di film ini juga ya! Mulai 27 September film Shaun the Sheep : Farmageddon udah bisa Sobat Muda ditonton di bioskop-bioskop kesayangan elo loh! Ditunggu ya. (FS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *